-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITASOLO.COM | Berita Solo Terbaru, Berita Solo Terkini Hari Ini
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Follow us on

    TASK Hidayatullah Kirim Kembali Logistik Ke Merapi

    BeritaSolo.com
    Senin, 23 November 2020, 07:58 WIB Last Updated 2020-11-23T00:58:26Z
    TASK Hidayatullah Kirim Kembali Logistik Ke Merapi

    BERITA SOLO ■ Untuk kesekian kalinya, Tim Aksi Siaga Kemanusiaan (TASK) Hidayatullah yang terdiri dari Baitul Maal Hidayatullah (BMH), SAR Hidayatullah, dan Pos Da'i Hidayatullah menyalurkan logistik untuk pengungsi Merapi. 

    Kali ini tim dibagi 2 yakni tim Satu bergerak ke posko Desa Tlogolele, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jateng dan tim kedua bergeser ke Posko Desa Glagaharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, DIY.

    "Alhamdulillah, dua hari, tim Task Hidayatullah kembali menyalurkan beragam logistik untuk membantu support kebutuhan mendesak yang banyak dibutuhkan warga. Terimakasih kepada donatur yang telah mengamanahkan donasinya untuk warga terdampak erupsi Merapi. Urai General Manager BMH Perwakilan Jawa Tengah, Moh. Misdawi Syarif, pada Ahad (22/11/20).

    "Matur suwun sanget kulo aturaken kalih rencang-rencang Task Hidayatullah ingkang sampun rawuh ten posko mriki, mbekto bantuan sembako." ucap Ny. Darto, di Lokasi Posko.

    TASK Hidayatullah Kirim Kembali Logistik Ke Merapi

    Bantuan yang diamanahkan umat telah disampaikan diantaranya, beras, gas elpiji, selimut, bantal, minyak goreng, sabun mandi dan sabun cuci, shampo, sikat gigi, susu bayi, popok bayi dan orangtua, mukenah, air mineral juga mie instant.

    "Kami terus berkordinasi untuk memantau situasi terupdate. Insha Allah Task Hidayatullah siap bergerak kembali, jika benar-benar gunung Merapi pada saatnya erupsi dan masyarakat harus segera kita evakuasi segera," urai Ketua SAR Hidayatullah Jateng, Isyfa' Maulana.

    "Pengumpulan bantuan terus kita galang, sembari mengatur 'nafas' agar kebutuhan masyarakat di pengungsian dapat kita supplai  bersama terutama kebutuhan para lansia dan anak juga ibu-ibu baik hamil juga yang menyusui," pungkas Kadiv Humas dan Fundraising Pos Da'i Jawa Tengah, Nur Halim. (R-07)

    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru