-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITASOLO.COM | Berita Solo Terbaru, Berita Solo Terkini Hari Ini
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Follow us on

    Untuk Tingkatkan Kunjungan Turis, Obyek Wisata Igir Kandang Akan Bangun Kafe

    BeritaSolo.com
    Senin, 09 Mei 2022, 18:35 WIB Last Updated 2022-05-09T11:35:04Z

    BERITASOLO.com, PEMALANG | Obyek Wisata Alam IGir Kandang yang terletak di Perbatasan Wilayah Kabupaten Pemalang dengan Purbalingga, tepatnya di Desa Clekatakan, Kecamatan Pulosari, Pemalang, Jawa Tengah miliki potensi wisata yang luar biasa. Pasalnya, lokasinya dikelilingi bukit yang indah dan membentang di atas ketinggian kurang lebih 1500 kaki dari permukaan tanah.

    Hal menarik lainnya, karena panorama alam yang ada di Obyek Wisata IGir Kandang  mempunyai banyak area Kemping (Com Room). Fasilitas ini sangat cocok untuk wisatawan yang ingin menikmati keindahan alam.

    Menurut Abdul Latif, Sekretaris Desa Clekatakan, pengelola Obyek Wisata IGir Kandang mencatat sejak 23 April sampai hari ini ada 2255 pengunjung yang datang ke obyek wisata ini.

    "Jumlah pengunjung untuk camping juga ada, karena memang obyek wisata disini menyediakan area yang sangat memadai untuk camping," jelasnya, Senin (9/5).

    Ia menambahkan, pada lebaran tahun ini jumlah pengunjung umum, sedikit menurun jika dibandingkan pada tahun kemarin.

    "Ini mungkin obyek wisata lain ada yang yang lebih maju seperti bukit Tanggeban dan sebelah selatan ada Wisata Dellas, tetapi kami berupaya akan meningkatkan dan pengembangkan dengan menambahkan fasilitas-fasilitas yang bisa menarik para pengunjung seperti penambahan tempat pertemuan atau kafe," ujarnya.

    "Sebenarnya obyek wisata Igir Kandang memiliki obyek tampilan ketinggian 300 derajat yang tidak dimiliki oleh obyek Wisata yang ada di Kabupaten Pemalang,"ucapnya.


    Kedepan, lanjut Abdul Latif, untuk pengembangan obyek Wisata akan kami bangun gedung pertemuan seperti Kafe yang kami rencanakan pada tahun 2022, tetapi niat itu tertunda disebabkan keputusan kementerian PMD yang mensyaratkan untuk anggaran bantuan BLT Covid 19 sebesar 40 %. 

    "Sehingga untuk Proyek pembangunan gedung pertemuan kami anggarkan kembali pada tahun 2023," imbuhnya.

    Menurutnya, antusias masyarakat Desa Clekatakan sangat mendukung sekali adanya Obyek Wisata Igir Kandang, dikarenakan masyarakat mayoritas petani sayur cocok sekaligus diproduksi sebagai produk  UMKM Desa Clekatakan.

    "Kesulitan kami di Obyek Wisata ini terkait kebutuhan air yang kurang memadai, sehingga kita terus berupaya agar ada wahana air. Diharapkan, jika masalah ini dapat dirampungkan, inshaAllah tingkat kunjungan wisatawan ke igir Kandang akan meningkat," ungkapnya.

    Abdul Latif berharap pandemi covid 19 di Kabupaten Pemalang berakhir, dengan demikian segala kegiatan dan pengembangan yang direncanakan semula bisa terlaksana dengan lancar (Rudiono).
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru