-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITASOLO.COM | Berita Solo Terbaru, Berita Solo Terkini Hari Ini
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Follow us on

    Berhasil Gelar Khitanan Massal, Pemdes Babakan Mengadakan Tasyukuran

    BeritaSolo.com
    Senin, 29 Agustus 2022, 08:07 WIB Last Updated 2022-08-29T01:10:17Z

    BERITA SOLO | PEMALANG — Setelah  sukses menggelar Karnaval, santunan anak Yatim piatu dan khitanan massal, Panitia Penyelenggara HUT RI Ke 77 Desa Babakan, Kecamatan Bodeh, melaksanakan tasyakuran dan do'a bersama.

    "Alhamdulillah, kita mengundang 50 warga yang terdiri dari tokoh masyarakat, tokoh agama, BPD, RT /RW, dan masyarakat sekitar," kata H Kustoni, selaku kepala desa pada Sabtu ( 27 /8 ), di Pendopo Balai Desa Babakan.

    Menurutya, digelarnya tasyukuran dan do'a bersama atas suksesnya  kegiatan khitanan massal terhadap 12 anak yang kurang mampu dan Santunan Anak Yatin Piatu juga kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT RI.


    Sementara Hadi, Ketua Panitia menyebut event berlangsung sukses.

    "Saya merasa bangga dan senang sekali kegiatannya bisa sukses sesuai yang direncanakan, serta kami berterima kasih kepada rekan -rekan panitia yang telah guyub rukun dan bekerja keras sehingga kegiatan bisa terlaksana dengan baik," katanya. 

    Ia menambahkan, Tanpa dukungan Pemdes Babakan, swadaya masyarakat dan Danatur kegiatannya tidak mungkin terlaksana.

    "Kami doakan mudah-mudahan segala amal baik dari masyarakat dan para Donatur diberikan barokah dan berkah yang melimpah,"tutup Hadi.

    Seperti disampaikan H Kustoni, semua warga Babakan telah ikut serta dan berpartisipasi dalam pelaksanaan Kegiatan-kegiatan tadi pagi. 

    "Terima kasih sekali kepada semua warga yang telah memberikan atensi secara swadaya kepada panitia, sehingga semua kegiatannya terwujud," imbuh Kepala Desa Babakan.

    "Kami berharap puncak resepsi nanti malam, semua warga bisa datang ke balai desa untuk menyaksikan hiburan grup  Qosidah Assalam dari Pekalongan," tutup Kustoni. (Rusdiono)
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru